Daftar Isi Artikel
Hindari Streaming Resolusi Tinggi
Jika kamu atau perangkat lain yang terhubung ke hotspot sering menonton video pastikan resolusinya tidak terlalu tinggi. Video dengan kualitas tinggi menghabiskan kuota jauh lebih besar dibandingkan resolusi standar.
Mengatur kualitas video menjadi lebih rendah bisa menjadi cara sederhana namun sangat efektif untuk menghemat kuota.
Matikan Hotspot Saat Tidak Digunakan
Kebiasaan kecil ini sering diabaikan. Banyak orang membiarkan hotspot tetap menyala meskipun sudah tidak ada perangkat yang terhubung. Padahal ada kemungkinan perangkat lain akan otomatis terhubung kembali tanpa kamu sadari.
Dengan mematikan hotspot saat tidak digunakan kamu bisa mencegah penggunaan kuota yang tidak perlu.
Kesalahan Umum yang Perlu Kamu Hindari
Tidak Mengganti Kata Sandi Hotspot
Menggunakan kata sandi default bisa membuat orang lain dengan mudah menebak dan menggunakan hotspot kamu. Jika ini terjadi kuota kamu bisa habis tanpa kamu tahu siapa yang menggunakannya.
Selalu gunakan kata sandi yang kuat dan unik agar hanya orang yang kamu izinkan saja yang bisa terhubung.





